Blangpidie, Acehglobal — Sebanyak 14 nama Calon Komisioner Pengawas Pemilihan (Panwaslih) untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024 di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) diterima oleh Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) setempat.
Ketua Komisi A DPRK Abdya, Sardiman membenarkan pihaknya telah menerima 14 nama calon komisioner Panwas Pilkada tersebut.
“Iya benar, telah diterima sebanyak 14 nama calon Komisioner Panwaslih yang akan melaksanakan tugasnya dalam Pilkada 2024 mendatang,” ujarnya kepada wartawan, Kamis (18/4/2024).
Sardiman mengatakan, penyerahan berkas nama calon Komisioner Panwaslih tersebut diserahkan Pansel pada Jumat, (5/4) lalu saat pelaksanaan paripuna DPRK.
“14 nama ini selanjutnya akan mengikuti tahapan psikotes yang akan dilaksanakan pada Senin (22/4),” tambahnya.
Politisi Partai Aceh itu menjelaskan, dari 14 nama calon komisioner Panwas Pilkada tersebut 10 orang lulus, sedangkan 4 orang yang gugur.
“10 orang yang lulus, 5 orang akan menjadi komisioner, 5 orang lagi menjadi cadangan,” kata pria yang akrab disapa Tgk Panyang itu
Sardiman juga menjelaskan, proses rekrutmen Komisioner Panwaslih Pilkada sama halnya dengan Komisioner KIP. Hanya saja yang berbeda adalah masa tugas. Jika KIP masa tugasnya berlaku lima tahun, sementara Panwaslih Pilkada hampir setahun.
“Prosesnya sama juga dengan Komisioner KIP yang lalu,” tukasnya.
Sardiman menambahkan, adapun masa kerja Komisioner Panwaslih Pilkada berlaku tiga bulan sebelum tahapan dan tiga bulan sesudah pemilihan.
Berikut 14 nama calon Komisioner Panwaslih Pilkada Abdya yang diterima Komisi A DPRK Abdya :
1. Muhammad Fitri, SE
2. Wildan
3. Sulmisfar
4. T M. Daud Yuska
5. Muhammad Ikbal Fanika
6. Wahyu Candra
7. Seri Bunga
8. Nasruddin
9. Muhammad Munawir
10. Hasbi, S.Pd.I
11. Rahmad Wahyudi
12. Heri Suherman
13. Bustanil Arief
14. Muhammad Taufik. (*)