Blangpidie, Acehglobal — Sejak dilantik menjadi Wakil Ketua DPR Aceh, Dr Safaruddin S.Sos MSP, tak henti-hentinya menyentuh berbagai sektor pembangunan di daerah pemilihan (dapil) 9. Salah satu bidang yang menjadi fokusnya adalah pengembangan olahraga.
Komitmen politisi Partai Gerindra ini diwujudkan melalui berbagai turnamen olahraga yang digagasnya, seperti Sepak bola Barsela Cup, Voli Barsela Cup, dan turnamen Badminton yang menjadi kegemaran masyarakat setempat.
Dedikasi Dr Safaruddin dalam menghidupkan dunia olahraga di Nanggroe Breuh Sigupai ini mendapat apresiasi dari para atlet, seperti Shuto, pemain sepak bola asal Abdya.
Shuto menilai Dr Safaruddin sebagai sosok yang sangat peduli terhadap kemajuan olahraga di Aceh, khususnya di Abdya.
“Bang Safaruddin adalah tokoh muda yang peduli dan hadir langsung di dunia olahraga. Beliau sangat berpihak kepada kami para atlet. Buktinya, hari ini turnamen sepak bola Barsela Cup ke-IV kembali bergulir,” ungkap Shuto, Senin (10/6/2024).
Gelandang klub sepak bola Rencong Aceh Sport (RAS) Kemukiman Kuta Tinggi ini menambahkan, Barsela Cup telah melahirkan banyak talenta muda berbakat di dunia sepak bola Abdya.
“Berkat Barsela Cup, banyak pemain berbakat dari Abdya yang dilirik klub-klub liga. Ini menunjukkan bahwa Barsela Cup mampu mencetak pemain-pemain handal,” ujar Shuto.
Lebih dari sekadar mengasah kemampuan sepak bola, Barsela Cup juga menjadi wadah bagi pemain lokal untuk merasakan atmosfer bermain dengan pemain-pemain dari luar Aceh.