| BLANGPIDIE – Baitul Mal Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) mendorong Bank Aceh Syariah agar memperluas layanan digital pembayaran zakat dan infak melalui aplikasi Action Mobile dengan menambahkan rekening Baitul Mal dari 23 kabupaten/kota di Aceh.
Anggota Komisioner Baitul Mal Abdya, Salman Syarif, mengatakan langkah itu penting untuk memudahkan masyarakat di daerah dalam menunaikan kewajiban zakat serta meningkatkan penerimaan zakat dan infak di setiap wilayah Baitul Mal Kabupaten Kota di Aceh.
“Kita sangat mengapresiasi Bank Aceh Syariah sebagai mitra strategis Baitul Mal dalam penyaluran dana zakat dan infak melalui rekening Bank Aceh Syariah milik mustahik penerima bantuan,” ujarnya di Blangpidie, Kamis (6/11/2025).
Namun, kata Salman, hingga kini fitur pembayaran zakat dan infak di aplikasi Action Mobile Bank Aceh Syariah hanya tersedia untuk Baitul Mal Provinsi Aceh (BMA).
Kondisi itu, dinilai Salman belum mengakomodir kebutuhan muzakki dari kabupaten/kota lain yang ingin menyalurkan zakat atau infak ke Baitul Mal daerahnya masing-masing.
“Padahal di 23 kabupaten/kota di Aceh juga ada Baitul Mal. Kenapa Bank Aceh Syariah hanya membuat menu pembayaran zakat-infak khusus untuk Baitul Mal Aceh saja,” ujarnya.
Menurut Salman, fitur pembayaran online lewat aplikasi Action Mobile merupakan salah satu strategi pengumpulan paling efektif dalam meningkatkan pundi-pundi penerimaan zakat dan infak Baitul Mal di daerah.
Keterbatasan fitur tersebut pada aplikasi Action Mobile Bank Aceh, kata dia, membuat sebagian muzakki di daerah kesulitan menyalurkan zakatnya secara digital langsung ke lembaga zakat setempat.
Salman menilai, hal itu bisa menimbulkan kesan bahwa sistem pembayaran zakat digital hanya berfokus pada Baitul Mal Provinsi saja.
“Di aplikasi Action Mobile tidak ada pilihan lain. Muzakki dari kabupaten atau kota di Aceh yang ingin membayar zakat ke Baitul Mal daerahnya tidak bisa, karena hanya tersedia rekening kas daerah milik Baitul Mal Aceh. Jadi, mereka tidak memiliki alternatif lain,” jelasnya.
Simak berita dan artikel lainnya di Google News dan ikuti saluran kami di Channel WhatsApp

Tinggalkan Balasan