Blangpidie, Acehglobal – Sebagai bentuk kepedulian terhadap korban kebakaran, Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Aceh Barat Daya (Abdya) menggelar aksi solidaritas dengan menggalang dana di beberapa titik di Blangpidie, Senin (21/4/2025).
Koordinator lapangan aksi, Intan Nirwana, menyampaikan kegiatan ini didasari oleh semangat kemanusiaan dan solidaritas terhadap warga yang terkena musibah kebakaran. Ia mengatakan bahwa aksi ini merupakan inisiatif langsung dari para kader IMM.
“Aksi ini kami lakukan atas dasar kepedulian terhadap saudara kita yang mengalami musibah,” ujar Intan.
Intan menjelaskan, dalam dua hari terakhir telah terjadi dua peristiwa kebakaran yang menghanguskan rumah warga di dua lokasi berbeda. Kebakaran pertama terjadi di Kecamatan Kuala Batee, dan yang kedua di Kecamatan Babahrot.
“Ada dua rumah yang terbakar, satu di Kuala Batee dan satu lagi di Babahrot,” ungkapnya.
Rencana penggalangan dana ini akan dilakukan selama tiga hari dengan lokasi aksi yang berbeda setiap harinya. Intan menyebutkan, dana yang terkumpul nantinya akan disalurkan langsung kepada para korban kebakaran.
“Hari ini kami galang dana di depan Lapangan Persada, besok di Simpang Puskesmas Lama, dan hari ketiga di depan Masjid Agung,” jelasnya.
Sebagai informasi, peristiwa kebakaran pertama terjadi pada Kamis (17/4) di Desa Alue Padee, Kecamatan Kuala Batee, dan menyebabkan satu rumah warga hangus terbakar.
Sementara itu, kebakaran kedua terjadi pada Minggu (20/04/2025) di Desa Simpang Gadeng, Kecamatan Babahrot, yang juga menghanguskan satu unit rumah. (*)
Simak berita dan artikel lainnya di Google News dan ikuti saluran kami di Channel WhatsApp
Tinggalkan Balasan