Iptu Hermansyah Resmi Jabat Kasat Narkoba Polres Aceh Barat Daya

Iptu Hermansyah Resmi Jabat Kasat Narkoba Polres Aceh Barat Daya

Laporan: Redaksi | Editor: Salman
Kapolres Aceh Barat Daya (Abdya) AKBP Agus Sulistianto SH SIK menandantangani berlas sertijab Kasat Narkoba, di aula Mapolres setempat, Senin (27/10/2025). Dok. Polres Abdya

BLANGPIDIE — Polres Aceh Barat Daya (Abdya) resmi melaksanakan serah terima jabatan (sertijab) Kasat Narkoba dari Iptu Bagus Pribadi kepada Iptu Hermansyah. Upacara sertijab digelar di Aula Mapolres Abdya, Jalan Bukit Hijau, Gampong Keude Paya, Kecamatan Blangpidie, Senin (27/10/2025).

Kapolres Abdya AKBP Agus Sulistianto, S.H., S.I.K., bertindak sebagai inspektur upacara dalam kegiatan tersebut. Dalam amanatnya, Agus menegaskan bahwa pergantian jabatan di lingkungan kepolisian merupakan hal yang wajar sebagai bagian dari dinamika organisasi.

“Hal ini dilakukan dalam rangka penyegaran, pengembangan karier, dan peningkatan kinerja untuk mencapai tujuan organisasi,” kata Agus.

Ia menjelaskan, proses rotasi jabatan di tubuh Polri dilakukan berdasarkan evaluasi dan penilaian kinerja yang sistematis dan menyeluruh. Langkah ini juga mempertimbangkan profesionalitas, komitmen, serta integritas setiap personel yang mengemban tanggung jawab di institusi kepolisian.

“Sebagaimana kita maklumi bersama, bahwa tanggung jawab atas suatu jabatan adalah amanah sekaligus kepercayaan yang di dalamnya mengandung konsekuensi yang tidak ringan,” ucapnya.

Agus menambahkan, setiap pejabat yang diberikan amanah dituntut untuk menunjukkan kinerja terbaik agar mampu membawa perubahan positif bagi organisasi. Ia juga menyampaikan apresiasi kepada pejabat lama atas dedikasi dan kerja keras yang telah diberikan selama menjabat.

“Saya yakin dan percaya bahwa hal ini telah dilaksanakan oleh para pejabat lama yang telah menyerahkan tugas dan tanggung jawabnya kepada pejabat yang baru,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Agus menuturkan bahwa rotasi jabatan juga bertujuan menjaga eksistensi organisasi sekaligus memberikan kesempatan kepada personel Polri untuk mengembangkan karier melalui penugasan yang beragam.

“Pergantian dan pergeseran pejabat juga dimaksud untuk menjaga eksistensi organisasi dan terselenggara pembinaan personel dengan memberikan kesempatan seluas-luasnya bagi anggota Polri untuk mengembang karir melalui jenjang penugasan yang beragam,” pungkasnya.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News dan ikuti saluran kami di Channel WhatsApp

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *