“Adapun ciri manusia yang bertaqwa adalah orang-orang yang mampu memberikan sebagian rezeki kepada sesama dalam kondisi apapun, mampu menahan amarahnya walau bagaimanapun kondisinya, dan mampu memberikan maaf dan meminta maaf kepada sesama manusia,” sampai Dr Khairuddin.
Sementara itu, Camat Seunagan Timur Salviar Evi mengajak momentum Idul fitri untuk saling memaafkan. Ia juga berpesan agar tidak saling medendam antara satu dengan yang lain.
“Dalam kesempatan ini, Saya atas Nama Camat Seunagan Timur mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 H, mohon maaf lahir dan batin,” ucap Salviar.
Pantauan awak media, pelaksanaan shalat Hari Raya Idul Fitri 1443 H di Keude Linteung ini turut dihadiri Ketua MAA Nagan Raya, H. Muhammad Khaidir. SE, segenap unsur Muspika Seunagan Timur dan perangkat gampong setempat.(*)