Blangpidie, Acehglobal — Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) resmi melaunching Yayasan Baitul Maqdis Zeara, Madrasah Ibtidaiyah Terpadu (MIT) Dar El Ilmi.

Peresmian tersebut berlangsung di yayasan setempat, tepatnya di Mesjid Muka Blang, Kecamatan Kuala Batee, Kabupaten Abdya, Senin (15/2024).

Ketua Yayasan Baitul Maqdis Zeara, Mizan Aminuddin dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada semua stakeholder yang telah mendukung atas berdirinya yayasan tersebut.

“Tentunya, peresmian yayasan Baitul Maqdis Zeara, Madrasah Ibtidaiyah Terpadu (MIT) Dar El Ilmi ini tidak luput dari dukungan Pemkab Abdya, Kemenag, Pemdes Muka Blang, dan unsur lainnya. Alhamdulillah, yayasan Baitul Maqdis Zeara, MIT Dar El Ilmi akan kita launching,” ungkap Mizan.

Mantan aktivis Ikatan yang Muhammadiyah (IMM) itu menjelaskan, demi mencerdaskan kehidupan bangsa. Ia menargetkan dengan kehadiran sekolah ini bisa menjadi rol model bagi yayasan ataupun sekolah yang ada di Abdya.

“Jadi, dalam proses pembelajaran nanti, kita akan membimbing anak-anak kita untuk mengutamakan adab, berakhlak mulia, dan bisa menghafal Al-Qur’an dengan target hafalan 4 juz,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Kementerian Agama (Kakankemenag) Abdya, melalui Kasi Pendis, Bapak Adihar, S.Pd.I.,MA menjelaskan, bukan hal yang mudah untuk mendirikan sebuah yayasan. Makanya diperlukan dukungan bagi semua pihak.