| ACEH BARAT — Sebuah ledakan keras mengguncang Desa Gampa, Kecamatan Johan Pahlawan, Kabupaten Aceh Barat, Rabu (5/11/2025) pagi.
Insiden tersebut terjadi di sebuah gudang penyimpanan tabung oksigen sekitar pukul 11.20 WIB dan menelan dua korban jiwa. Satu orang lainnya mengalami luka-luka akibat peristiwa tragis itu.
Kalaksa Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Barat, Teuku Ronald Nehdiansyah, membenarkan kejadian tersebut.
“Dua orang meninggal dunia dan satu orang terluka,” kata Ronald saat dikonfirmasi wartawan, Rabu siang. Ia menyebutkan bahwa tiga orang berada di lokasi saat ledakan terjadi.
Ronald menjelaskan, satu korban meninggal di tempat kejadian, sementara satu lainnya sempat dilarikan ke RSU Cut Nyak Dhien sebelum akhirnya menghembuskan napas terakhir.
“Satu orang meninggal di lokasi dan satu orang menghembuskan napasnya terakhirnya di RSU Cut Nyak Dhien,” ujarnya.
Hingga kini, belum diketahui identitas ketiga korban dan penyebab pasti ledakan. Polisi masih melakukan penyelidikan.
“Lokasi masih dalam proses penanganan,” jelas Ronald.(*)
Simak berita dan artikel lainnya di Google News dan ikuti saluran kami di Channel WhatsApp
