PARIS – Paris Saint Germain mengumumkan secara resmi Lionel Messi sebagai rekrutan baru di bursa transfer musim panas, Rabu (11/8/2021) atau Rabu dini hari WIB.
Sang mega bintang Argentina itu sah menjadi bagian skuad PSG setelah menjalani tes medis dan ritual teken kontrak di hari yang sama. Pemain asal Argentina ini mendapat kontrak dua musim bersama tim kontestan Liga Prancis tersebut.
Di klub raksasa Liga Prancis, Leo Messi akan mendapatkan gaji sekitar 35 juta euro per musim dalam ikatan kerja pokoknya sampai 2023.
Sebelum diumumkan ke publik, sempat muncul teka-teki terkait nomor punggung berapa akan digunakan oleh penyerang berusia 34 tahun itu, mulai dari nomor 10, 19, hingga nomor 30.
Nomor 10 menjadi opsi pertama karena sudah melekat dengan Lionel Messi ketika bermain di Barcelona. Akan tetapi, nomor tersebut sudah menjadi miliknya Neymar Jr sejak pemain asal Brasil tersebut bergabung dengan PSG pada musim 2017.
Opsi kedua adalah nomor 19, yang pernah dipakai Messi di awal-awal karier bersama Blaugrana -julukan Barcelona. Di PSG, nomor punggung 19 sudah menjadi milik dari Pablo Sarabia. Pemain asal Spanyol tersebut menguasai nomor tersebut sejak 2019.
Sebelum bergabung ke PSG, Sarabia pernah membela Madrid, Getafe, dan Sevilla. Di PSG, dia menjadi pemain penting dengan sudah tampil di 49 laga dan mencetak 10 gol.
Opsi terakhir adalah nomor 30 yang juga memiliki sejarah dari karier Messi bersama Barca. Tenyata pilihan ini juga tidak mudah karena di Liga Prancis nomor 30 sudah identik dengan penjaga gawang ketiga di klub.
Di Liga Prancis, kiper utama akan menggenakan jersey 1, penjaga gawang kedua mengenakan 16, dan ketiga nomor 30. Imbasnya, penjaga gawang Alexandre Letellier menjadi korban pertama kedatangan Messi. (*)
A new ? in Paris!
PSGxMESSI ❤️? pic.twitter.com/scrp1su9a6
— Paris Saint-Germain (@PSG_English) August 10, 2021