Kuliah Kerja Nyata (KKN) mahasiswa dari tiga kampus ternama di Aceh, yakni Universitas Syiah Kuala, Unimal Lhokseumawe, UTU Meulaboh dan Unsam Langsa, melahirkan inovasi unik dalam bidang pertanian.

Kelompok mahasiswa dari empat kampus besar di Aceh itu melaksanakan program KKN di Kecamatan Kebayakan, Kabupaten Aceh Tengah, Aceh.

Mereka akan menggelar kegiatan Green Economy dengan mencetus inovasi unik, yakni mengolah atau penguraian sampah organik menggunakan bahan dari larva maggot.

Manggot atau dalam penyebutan lain disebut belatung merupakan larva dari jenis lalat Black Soldier Fly (BSF) atau Hermetia Illucens (bahasa latin). Maggot adalah larva jenis lalat yang awalnya berasal dari telur dan bermetamorfosis menjadi lalat dewasa.

“Kami sangat berharap acara sosialisasi penggunaan maggot ini memberi dampak signifikan dalam pengurangan limbah domestik rumah tangga dengan baik serta bernilai ekonomis untuk budidaya masyarakat setempat,” kata Ketua KKN Kecamatan Kebayakan, Aqsal Aulia kepada Acehglobalnews.com, Jum’at (17/6/2022).

Aqsal yang juga mahasiswa program studi Ekonomi Islam FEB USK ini menjelaskan, ulat maggot merupakan spesies yang mampu menguraikan sampah organik dalam rentang waktu cepat, dan efektif dikomersilkan.

“Proses regenerasi ulat maggot ini relatif cepat dan sangat membawa manfaat yang baik terutama untuk limbah domestik rumah tangga,” jelasnya.

Menurut Aqsal, selain untuk penguraian sampah, maggot juga bisa di komersialkan untuk keperluan pakan ikan, ayam serta burung.