Simeulue, Acehglobal — Kebakaran melanda Pabrik Rotan di Desa Ganting, Kecamatan Teupah Tengah, Kabupaten Simeulue pada Senin (15/4/2024).

Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 13:40 WIB oleh petugas pemadam kebakaran (Damkar) BPBD Simeulue, Damkar Simeuleu Timur, dan Damkar Teupah Tengah, dengan bantuan TNI POLRI dan masyarakat setempat.

BPBD Kabupaten Simeulue mengerahkan 4 unit mobil pemadam kebakaran ke lokasi kejadian untuk membantu memadamkan api.

Danpos Damkar Simeulue Timur, Muhammad Fajrianda, mengatakan pihaknya bersama tim Damkar lainnya langsung bergerak ke lokasi kejadian setelah mendapat informasi dari masyarakat.

“Alhamdulillah, dalam kejadian kebakaran yang terjadi di Pabrik Rotan di Desa Ganting tidak ada korban jiwa, namun pabrik rotannya hangus terbakar,” ucap Fajrianda.

Fajrianda juga mengimbau kepada seluruh masyarakat di Kabupaten Simeulue untuk lebih berhati-hati ketika keluar rumah dan memperhatikan hal-hal yang dapat menimbulkan kebakaran.

“Pastikan kompor benar-benar padam setelah digunakan, buang sampah pada tempatnya, matikan stop kontak yang tidak digunakan, dan waspadai hal-hal lain yang dapat menimbulkan percikan api,” imbaunya.(*)