“Jika tidak KPPN tidak bisa memproses transfer dana desa ke rekening kas desa. Sedangkan, saat ini sudah akhir bulan Maret,” tuturnya.

Fitriadi berharap, pada April 2022 semua Desa yang berada dalam wilayah tugas pendampingan PD dan PLD wilayah 2 Abdya yang meliputi, Kecamatan Blangpidie dan Jeumpa bisa tuntas semua pencairan Dana Desanya.

“Insyaallah mudah-mudahan April seluruh Desa di Blangpidie dan Jeumpa sudah selesai, dan proses transfer Dana Desa tuntas,” imbuhnya.

Saat ini, sebut Fitriadi, progres Pencairan DD Tahap I Wilayah 2 yakni Blangpidie – Jeumpa yang sudah SP2D diantaranya Desa Guhang dan Pasar Blangpidie.

“Sementara, proses SP2D di KPPN adalah Desa Alue Manggota dan Alue Rambot. Kemudian, sedang proses Keuangan ke KPPN antara lain Desa Cot Jeurat, Kuta Tinggi, dan Desa Keude Paya,” pungkasnya. (*)