| BLANGPIDIE – Pagelaran Seni, Budaya, dan UMKM Expo Tahun 2025 di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), yang berlangsung selama tiga hari di Gor Sigupai Arena Gampong Guhang, Kecamatan Blangpidie, berhasil mencatat perputaran uang mencapai lebih dari Rp1 miliar.
Jumlah tersebut merupakan akumulasi dari hasil penjualan pada 28 stand UMKM, mobil kopi, pedagang kaki lima (pkl) dan parkir. Angka ini diperoleh berdasarkan hasil perhitungan kasar dilakukan oleh panitia selama acara berlangsung.
Kegiatan yang berlangsung sejak 31 Oktober hingga 2 November 2025 itu diikuti 28 pelaku UMKM dari berbagai sektor usaha, mulai dari kuliner, kriya, fashion, hingga produk olahan lokal inovatif.
Ribuan pengunjung memadati lokasi setiap harinya untuk berbelanja, mencicipi kuliner khas Abdya, dan menikmati hiburan seni budaya daerah.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Abdya, Gusvizarni, mengatakan kegiatan tersebut memberikan dampak positif terhadap peningkatan ekonomi masyarakat.
“Selama tiga hari penyelenggaraan, antusiasme masyarakat terlihat sangat tinggi. Ribuan pengunjung memadati area expo setiap harinya untuk berbelanja, mencicipi kuliner khas daerah, serta mengenal lebih dekat beragam produk lokal yang kreatif dan bernilai jual tinggi,” katanya, Rabu (5/11/2025).
Berdasarkan laporan panitia, total omzet penjualan seluruh pelaku UMKM mencapai sekitar Rp800 juta. Angka ini kemudian ditambah dari hasil penjualan para pedagang kaki lima (PKL), mobil kopi, serta pendapatan dari parkir kendaraan.
“Hitungan kasarnya, perputaran uang selama acara mencapai lebih dari Rp1 miliar. Ini bukti nyata kontribusi sektor UMKM dalam menggerakkan ekonomi masyarakat Abdya,” ungkapnya.
Selain berdampak ekonomi, kegiatan ini juga menjadi ajang memperkuat jaringan dan kolaborasi antar pelaku usaha. Beberapa pelaku usaha bahkan mendapatkan pelanggan baru dan menjalin kerja sama bisnis pasca-penyelenggaraan expo.
“Banyak peserta merasa terbantu karena bisa memperluas pasar dan memperkenalkan produk mereka ke masyarakat yang lebih luas,” tambah Gusvizarni.
Simak berita dan artikel lainnya di Google News dan ikuti saluran kami di Channel WhatsApp

Tinggalkan Balasan