SUKA MAKMUE – Personel Gabungan yang terdiri dari Personel Kompi 3 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Aceh, Polres Nagan Raya, Kodim 0116/Nagan Raya, dan Personel dari Pemda serta karyawan perusahaan di Kabupaten Nagan Raya, serta instansi terkait lainnya, melakukan latihan bersama.
Dalam latihan yang dilaksanakan mengusung tema: “Latihan Penanggulan Bencana Alam Terintegrasi dan Bersinergi dengan TNI-POLRI, Pemda, instansi terkait dan perusahaan Tahun 2023” dilaksanakan di alun-alun suka Makmue, Kabupaten Nagan Raya, Senin (29/5/2023).
Sebelumnya semua tim mengikuti Apel, bertindak sebagai Inspektur adalah Danrem 012/Teuku Umar, kolonel Inf. Riyanto,S.I.P dan Pj. Bupati Nagan Raya, Fitriani Farhas AP, S.Sos., M.Si.
Dalam acara tersebut turut hadir, Dandim Nagan Raya, Letkol Inf. Tony Setyo Widodo, Kapolres Nagan Raya AKBP Setyawan Eko Prasetya, S.I.K., Ketua DPRK Nagan Raya Joniadi, S.E dan Danyon C Pelopor diwakili oleh Danki 3 Batalyon C Pelopor AKP Nurdin, S. oss., M.Si.
Selanjut hadir sejumlah pejabat utama dari Polres Nagan Raya, Kodim Nagan Raya, Tagana, BPBD, RAPI, Public Safety Center (PSC) 119, TNI-Polri serta perwakilan dari perusahaan dalam kabupaten Nagan Raya.
Dalam latihan yang dilakukan diantaranya latihan sosialisasi penanganan bencana, evakuasi terhadap warga yang terdampak, pendirian tenda posko kesehatan, logistik, pengungsian, dapur umum dan simulasi penyelamatan terhadap warga yang tenggelam serta simulasi pemadaman kebakaran hutan dan lahan.
Danyon C Pelopor Kompol Usman, yang didampingi oleh Danki 3 Batalyon C Pelopor AKP Nurdin mengatakan, pentingnya kesiapsiagaan semua elemen masyarakat dalam menghadapi terjadinya bencana alam.