Polisi Tangkap Oknum PNS di Abdya, Diduga Tipu Warga Rp600 Juta Lewat Modus Lulus Akpol - Laman 2 dari 2

Polisi Tangkap Oknum PNS di Abdya, Diduga Tipu Warga Rp600 Juta Lewat Modus Lulus Akpol

Laporan: Redaksi | Editor: Salman
Terduga pelaku kasus penipuan berinisial ED, di tahan di Mapolres Aceh Barat Daya (Abdya). Dok. Polres Abdya

Ia menegaskan, proses seleksi Akpol tidak dipungut biaya apa pun. Namun karena telah terlanjur percaya, korban menyerahkan uang hingga total Rp600 juta. Uang itu kemudian digunakan pelaku untuk keperluan pribadi.

“Uang hasil penipuan tersebut dipakai untuk biaya pendidikan anaknya, pengobatan, digunakan bersama suami nikah sirinya, serta berfoya-foya,” ungkap Wahyudi.

Dari hasil penyelidikan, polisi menyita sejumlah barang bukti, antara lain tiga buku tabungan BSI, empat buku Bank Aceh, dan tiga kartu ATM BSI milik pelaku.

Kini, kata Wahyudi, ED telah ditahan di Rumah Tahanan Mapolres Abdya untuk proses hukum lebih lanjut.

Atas perbuatannya, pelaku dijerat dengan Pasal 378 juncto 372 KUHP tentang penipuan dan penggelapan, dengan ancaman hukuman maksimal empat tahun penjara. (*)

Simak berita dan artikel lainnya di Google News dan ikuti saluran kami di Channel WhatsApp

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tutup