“Kita berharap santunan yang kita berikan bisa bermanfaat untuk anak yatim, terlebih tidak lama lagi akan memasuki hari raya Idul Fitri,” ucap Masrita.

BLANGPIDIE – Sebagai bentuk rasa syukur dalam bulan suci Ramadan, Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Babahrot, Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), Aceh menyantuni puluhan anak yatim, Kamis (6/4/2023).

Kepala UPTD Puskesmas Babahrot, Masrita Wati, A.Md, Keb mengatakan, kegiatan tahunan itu dilaksanakan sebagai bentuk rasa peduli Puskesmas Babahrot terhadap anak yatim yang ada di kecamatan setempat.

Sekaligus, tambahnya, sebagai ajang mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan keimanan serta ketakwaan terhadap Allah SWT, dengan cara berbagi keberkahan dibulan puasa.

“Untuk tahun ini kita menyantuni 30 orang anak yatim. Ini juga kegiatan setiap bulan puasa. Tujuannya agar anak-anak kita ini bisa merasakan kenikmatan dibulan yang penuh keberkahan,” tuturnya.

Selama bulan puasa ini, ucap Masrita, pihaknya telah menjalankan tugas sebagai pelayan masyarakat dengan baik dan lancar. Bahkan selain itu, program-program keagamaan, pemerintahan dan kegiatan kesehatan juga tetap dilaksanakan seperti biasa.

Dijelaskannya, pada Ramadan 1444 Hijriah ini, Puskesmas Babahrot menyantuni yatim dari Desa Teladan Jaya dan Simpang Gadeng. Santunan tersebut bersumber dana dari sumbangan para staff dan jajaran UPTD Puskesmas Babahrot, yang dikumpul setiap bulan selama setahun.

Pada tahun sebelumnya, UPTD Puskesmas Babahrot juga telah memberikan santunan untuk yatim di Desa Pante Cermin, Alue Jerjak, Blang Dalam, Alue Peunawa dan Desa Cot Seumantok.