“Pilkada telah selesai. Kami berharap semua pihak dapat bergandengan tangan, melupakan segala perselisihan, dan fokus membawa Abdya menuju arah yang lebih baik,” tuturnya.

Safaruddin juga menyampaikan apresiasinya kepada pasangan Salman-Yusran yang telah menunjukkan jiwa kesatria dengan memberikan ucapan selamat. Ia berharap langkah ini menjadi awal kerja sama untuk membawa Abdya ke arah lebih baik dan maju kedepan.

“Alhamdulillah, kami mendengar kabar bahwa pasangan bang Salman dan Yusran juga telah menyampaikan ucapan selamat sebagai bentuk nilai kesatria. Mudah-mudahan kita bisa bergandengan tangan untuk menuju kebaikan, membawa kabupaten Abdya ke arah lebih baik dan berkemajuan,” ucapnya

Safaruddin juga memuji pelaksanaan Pilkada Abdya yang berlangsung aman, tertib, dan damai. Meskipun ada dinamika selama masa kampanye, ia menyampaikan permohonan maaf kepada pasangan calon 01 dan 02, jika ada hal yang kurang berkenan.

“Sementara, bagi perjalanan politik yang sudah dilakukan oleh semua teman-teman pasangan 01 dan 03 jauh-jauh hari telah kami maafkan,” ucapnya.

“Mudah-mudahan yang sudah kita lakukan selama pilkada telah selesai, menjadi catatan sejarah bagi kita bahwa Abdya telah lahir pemimpin baru yang kedepan menjadi harapan baru, haluan baru untuk arah baru Abdya Maju,” tambah Safaruddin.

Ia menekankan pentingnya kedewasaan politik di Abdya. Menurutnya, kemenangan atau kekalahan dalam pilkada adalah bagian dari demokrasi, dan semua pihak harus siap menerima hasil dengan sikap lapang dada.