Blangpidie, Acehglobal — Ratna Sari Dewi, istri dari Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA), Dr Safaruddin MSP, hadir dalam acara silaturahmi dengan para pelaku UMKM perempuan di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya).

Acara yang diselenggarakan oleh Pemuda Kreatif Abdya (PKA) itu berlangsung di Poge Coffe Blangpidie bertajuk diskusi “Perempuan Abdya Bertanya, Ibu Ratna Sari Dewi Menjawab”, Sabtu (6/7/2024) malam.

Ketua Pemuda Kreatif Abdya (PKA), Hamdani mengatakan acara ini semata-mata hanya dalam rangka silaturahmi para pelaku UMKM dari kalangan perempuan yang berhajat ingin bertatap muka langsung dengan ibu Ratna Sari Dewi, dan berdiskusi tentang pemberdayaan UMKM perempuan di Abdya.

Dihadapan para pelaku UMKM, Dani — panggilan akrab — Hamdani, mengungkapkan bahwa selama menjabat sebagai unsur pimpinan di legislatif Aceh, doktor Safaruddin telah banyak menyentuh sektor usaha di Abdya, termasuk dengan melibatkan mereka dalam setiap event olahraga Barsela.

Dani menegaskan, bahwa setiap event olahraga yang diinisiasi oleh Safaruddin salah satunya bertujuan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi para pelaku UMKM di Abdya. Karena, di lokasi event tersebut para pedagang dapat menjual berbagai jenis produk makanan, minuman dan lainnya.

“Kita lihat banyak pedagang yang berjualan, seperti di lapangan Persada lokasi pertandingan Barsela Cup bola kaki, dan di GOR Sigupai Arena Barsela Cup bola voli dan turnamen bulutangkis PBSI Aceh,” ungkapnya.

“Event turnamen olahraga ini adalah bukti kepedulian bang Safar dalam mengembangkan UMKM di Abdya,” tambah Dani.

Dalam kesempatan tersebut, Ratna Sari Dewi, menegaskan kehadirannya dalam acara tersebut murni silaturahmi bukan kampanye politik. Ia mengatakan tujuan hadir dalam acara ini ingin menggali saran dan kritikan dari pelaku UMKM untuk dicatat dan ia sampaikan kepada suaminya yang kini masih menjabat Wakil Ketua DPRA.