Blangpidie, Acehglobal – Amrizal resmi terpilih sebagai Ketua Cabang Olahraga (Cabor) Persatuan Catur Seluruh Indonesia (PERCASI) Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) periode 2025–2029.

Pemilihan berlangsung dalam Musyawarah Kabupaten (Muskab) PERCASI di Cafe Jamboe Drien, Blangpidie, Sabtu (26/4/2025).

Muskab tersebut dihadiri oleh para atlet catur, perwakilan klub, serta pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Abdya.

Hamdani Jabai, selaku pemegang Surat Mandat PERCASI Abdya, menjelaskan bahwa pelaksanaan Muskab ini telah sesuai dengan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) organisasi.

Ia menambahkan, seluruh tahapan musyawarah sudah dilakukan secara terbuka dan demokratis. Dan, Hamdani bersama Zulhelmi dipercaya melaksanakan Muskab sesuai jadwal yang telah ditetapkan.

“Alhamdulillah, semua unsur terkait sudah kita undang, termasuk pengurus KONI Abdya,” ujar Hamdani di sela-sela kegiatan.

Dalam proses Muskab, peserta memilih empat orang tim formatur untuk menentukan struktur kepengurusan baru. Tim formatur tersebut terdiri dari Hamdani Jabai, Zulhelmi, Amrizal, dan Yusbar yang mewakili unsur atlet dan pengurus.

Setelah melalui diskusi singkat, keempat formatur bermufakat menunjuk ketua, sekretaris, dan bendahara.

Hasil musyawarah memutuskan Amrizal sebagai Ketua PERCASI Abdya untuk periode 2025–2029. Sementara itu, posisi sekretaris dipercayakan kepada Zulhelmi dan jabatan bendahara diamanahkan kepada Hamdani Jabai.

Usai terpilih, Amrizal menyampaikan komitmennya untuk membangun PERCASI Abdya lebih maju. Ia menegaskan bahwa program utama ke depan adalah mencetak atlet-atlet muda di Bumi Breuh Sigupai.

“Insya Allah, kita akan melaksanakan event-event catur tidak hanya untuk atlet senior, tapi juga untuk anak-anak,” kata Amrizal optimis.

Ia berharap kolaborasi semua pihak dapat membawa nama Abdya bersinar di tingkat provinsi.

Amrizal yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Perhubungan Abdya ini mengajak seluruh atlet senior untuk aktif mendukung regenerasi atlet catur.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News dan ikuti saluran kami di Channel WhatsApp