Blangpidie, Acehglobal – Wakil Bupati Aceh Barat Daya (Abdya), Zaman Akli, resmi melantik sembilan Pegawai Negeri Sipil (PNS) dalam jabatan administrator di lingkungan Pemerintah Kabupaten Abdya.

Prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan berlangsung di lobi kantor Bupati Abdya pada Kamis (27/3/2025).

Pelantikan tersebut berdasarkan Surat Keputusan Bupati Abdya Nomor 206 Tahun 2025 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan PNS dalam jabatan administrator di lingkungan Pemkab Abdya.

SK ini ditandatangani langsung oleh Bupati Abdya, Dr. Safaruddin, S.Sos., M.S.P., pada 27 Maret 2025.

Dalam sambutannya, Wabup Abdya, Zaman Akli, menegaskan bahwa pelantikan ini bukan sekadar penghargaan, tetapi merupakan amanah besar yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab.

“Sebagai aparatur negara, saudara sekalian adalah pilar utama dalam menyelenggarakan pemerintahan yang baik, memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, serta mewujudkan tagline ‘Arah Baru Abdya Maju’,” ujar Wabup.

Ia mengingatkan bahwa sebagai pejabat administrator, mereka memiliki peran penting dalam menjaga stabilitas administrasi pemerintahan. Ia menekankan agar birokrasi dijalankan secara efektif, efisien, dan bebas dari penyimpangan.

Selain itu, Wabup juga meminta para pejabat yang baru dilantik untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik. Menurutnya, masyarakat saat ini menuntut pelayanan yang cepat, transparan, dan profesional, sehingga para pejabat harus menjadi pelayan masyarakat yang amanah.

“Dan terakhir yang tidak kalah penting adalah mengawal kebijakan daerah. Segala program dan kebijakan daerah harus dijalankan dengan integritas dan loyalitas tinggi demi kesejahteraan masyarakat Abdya,” tegasnya.

Pada kesempatan tersebut, Wabup Abdya Zaman Akli mengingatkan bahwa jabatan yang diemban bukan sekadar status sosial, melainkan amanah yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab. Ia berharap para pejabat yang baru dilantik dapat bekerja dengan inovasi dan kreativitas untuk memajukan Abdya.

Selain itu, ia juga menekankan pentingnya koordinasi dan kolaborasi dalam menjalankan tugas. Menurutnya, tidak ada keberhasilan yang bisa dicapai secara individu, karena kerja tim adalah kunci utama dalam pemerintahan.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News dan ikuti saluran kami di Channel WhatsApp