“Saya siap ke DPRA supaya lebih banyak lagi masyarakat yang dapat merasakan dampak dari aspirasi seperti yang saya usulkan dan jalankan selama ini,” kata AIU, optimis.
Reporter : Ainal Yakin
SIMEULUE – Bakal Calon Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sudah menyerahkan berkas pendaftaran anggota DPRA ke kantor PKS Aceh di Banda Aceh pada Rabu (3/5/2023).
Salah satunya adalah Ihya Ulumuddin asal pulau Simeulue. Putra daerah asli Simeulue ini adalah seorang tokoh politik dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang sampai saat ini masih aktif sebagai Anggota DPRK Kabupaten Simeulue.
Ihya Ulumuddin mempunyai semangat yang cukup tinggi untuk bisa berbuat lebih banyak terhadap masyarakat Simeulue secara maksimal, salah satunya adalah terkait aspirasi yang harusnya bisa secara signifikan dirasakan dampaknya oleh masyarakat di Daerah Pemilihan 10, khususnya Pulau Simeulue.
“Saya merasa serapan aspirasi yang turun khususnya ke pulau Simeulue dalam beberapa tahun terakhir tidak terlalu berdampak besar bagi masyarakat di pulau, mungkin karena tidak ada putra daerah kita yang menduduki kursi legislatif di tingkat Provinsi bahkan selama 10 tahun ke belakang,” kata Ihya Ulumuddin yang kerap disapa AIU.
“Untuk itu saya berniat maju Demi Masyarakat Simeulue, Alhamdulillah atas do’a dan dukungan kita semua berkas calon DPRA dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sudah kita serahkan ke kantor PKS Aceh dan akan dilanjutkan ke KIP Aceh”, ujar Anggota DPRK dua periode dari Daerah Pemilihan Tiga (Dapil 3) Kabupaten Simeulue tersebut.
Seperti yang diketahui, AIU adalah salah satu anggota DPR yang cukup signifikan peningkatan perolehan suaranya dalam 2 periode pencalonan diri sebagai anggota DPRK Simeulue dalam 10 tahun belakangan bahkan mencapai 2 kali lipat suara dari periode pertama ke periode kedua.
Itu dikarenakan Program penyaluran Aspirasi masyarakat menjadi prioritas utama AIU untuk kesejahteraan masyarakat, peningkatan suara sebanyak 2 kali lipat dari periode pertama dan periode kedua menunjukkan tingkat kepuasan dan harapan yang tinggi dari masyarakat terhadap AIU.
Di sektor Pendidikan, AIU juga selama ini memprioritaskan Aspirasi dalam bentuk beasiswa untuk anak sekolah dasar di daerah pemilihannya, ini sesuai dengan cita-cita AIU yaitu untuk bisa bermanfaat bagi masyarakat luas dan juga ikut mencerdaskan bangsa.
“Beasiswa untuk anak sekolah dasar melalui aspirasi yang saya ajukan, itu demi anak-anak di daerah pemilihan saya dapat menuntut ilmu dan punya harapan untuk terus melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi” sambung AIU.
Selama 2 periode menjadi anggota DPRK dari Daerah Pemilihan (Dapil 3), AIU terbukti sukses memberikan manfaat ke Masyarakat di Daerah Pemilihannya, untuk itu AIU ingin melangkah ke DPRA agar dampak yang diberikan lewat Aspirasi AIU bisa dirasakan oleh seluruh lapisan Masyarakat Pulau Simeulue,
“Saya siap ke DPRA supaya lebih banyak lagi masyarakat yang dapat merasakan dampak dari aspirasi seperti yang saya usulkan dan jalankan selama ini,” kata AIU, optimis. (*)
Editor : Salman