Leverkusen, Jerman — Bayer Leverkusen menorehkan sejarah baru di Liga Jerman 2023/2024. Skuad asuhan Xabi Alonso menjadi tim pertama yang meraih gelar juara tanpa sekalipun menelan kekalahan!
Leverkusen menutup musim Bundesliga dengan gemilang. Die Werkself mengalahkan Augsburg 2-1 di BayArena pada Sabtu (18/5/2024) malam WIB.
Kemenangan ini mengantarkan klub Leverkusen ke puncak klasemen dengan 90 poin.
Victor Boniface dan Robert Andrich mencetak gol untuk Leverkusen di babak pertama. Augsburg memperkecil ketertinggalan di babak kedua, namun tidak cukup untuk menyelamatkan mereka dari kekalahan.
Kemenangan ini menjadi yang ke-28 bagi Leverkusen di Bundesliga musim ini. Granit Xhaka dan kawan-kawan pun mengukir sejarah dengan meraih gelar juara pertama mereka di Liga Jerman.
Lebih spesial lagi, Leverkusen menjadi tim pertama dalam sejarah Bundesliga yang juara tanpa pernah kalah. Dari 34 pertandingan, Leverkusen menorehkan 28 kemenangan dan 6 hasil imbang.
Pencapaian luar biasa ini mengantarkan Leverkusen ke dalam buku rekor Liga Jerman. Mereka bergabung dengan tim-tim elit Eropa lainnya yang pernah meraih gelar liga dengan status invincibles, seperti Juventus dan AC Milan di Liga Italia, serta Arsenal di Premier League.
Kesuksesan Leverkusen belum berakhir di sini. Mereka masih berpeluang meraih dua gelar lagi sebelum musim ini berakhir. Die Werkself akan menghadapi Atalanta di final Liga Europa dan FC Kaiserlautern di DFB Pokal.(*)
So. Und jetzt gucken wir uns das alle 51 Mal in Folge an, okay? Okay! 🥹#DeutscherMeisterSVB#Bayer04 #Winnerkusen #Werkself#Bundesliga #B04FCA pic.twitter.com/8IJAC1R5IU
— Bayer 04 Leverkusen (@bayer04fussball) May 18, 2024