Meulaboh – PT Capella Multidana (CMD Finance) membuka peluang kerja bagi masyarakat Aceh Barat dan sekitarnya.
Perusahaan pembiayaan yang bergerak di sektor leasing sepeda motor ini menyediakan sejumlah posisi bagi lulusan SMA/SMK sederajat hingga S1 dari berbagai jurusan.
Informasi lowongan kerja tersebut diumumkan melalui laman resmi CMD Finance. Seluruh posisi yang dibuka akan ditempatkan di Kantor Cabang Meulaboh, Kabupaten Aceh Barat.
Proses pendaftaran dilakukan secara online hingga 31 Januari 2026.
Adapun posisi yang dibutuhkan meliputi Kepala Cabang, Credit Marketing Officer (CMO), Coordinator Collection, Collector, serta CMO Dana Tunai.
Untuk posisi Kepala Cabang, CMD Finance mensyaratkan pelamar berpendidikan minimal S1 semua jurusan. Kandidat diutamakan memiliki pengalaman kerja minimal dua tahun sebagai supervisor atau kepala cabang di perusahaan pembiayaan atau leasing.
Selain mampu mengoperasikan komputer dan aplikasi perkantoran, pelamar juga harus mampu mengendarai kendaraan roda empat. Posisi ini menuntut kemampuan memimpin cabang, mengelola collection dan marketing, serta menjaga relasi dengan mitra bisnis dan konsumen.
Sementara itu, posisi Credit Marketing Officer (CMO) terbuka bagi lulusan SMA/SMK hingga S1. Tugas utamanya menerima aplikasi kredit melalui dealer rekanan, melakukan survei ke calon debitur, serta memverifikasi keabsahan dokumen persyaratan kredit.
CMD Finance membuka peluang bagi lulusan baru untuk posisi ini. Pelamar diharapkan menyukai pekerjaan lapangan, berorientasi pada target, serta memiliki kemampuan komunikasi dan negosiasi yang baik.
Untuk posisi Coordinator Collection, perusahaan mencari kandidat lulusan S1 semua jurusan yang memahami pekerjaan penagihan. Tugasnya meliputi pengelolaan tim, pembinaan anggota, serta memastikan seluruh prosedur dan SOP perusahaan dijalankan dengan baik.
Pelamar dengan pengalaman sebagai collector akan menjadi nilai tambah, meski lulusan baru tetap dipersilakan melamar. Kemampuan kepemimpinan, problem solving, serta penguasaan Microsoft Office menjadi syarat utama posisi ini.

Tinggalkan Balasan