BLANGPIDIE – Warga Desa Durian Rampak, Kecamatan Susoh, Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) melaksanakan penyembelihan hewan kurban hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah pada hari ini, Rabu 28 Juni 2023.
Meskipun Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah telah mengimbau untuk melaksanakannya pada Kamis (29/6) besok, namun penyembelihan hewan kurban di Desa Durian Rampak, Susoh tetap dilaksanakan.
Prosesi penyembelihan hewan kurban tersebut berlangsung di halaman Masjid Baitul Qahhar Desa setempat, Rabu (28/6/2023).
Ketua Panitia Kurban Desa Durian Rampak, Eriswan HM mengatakan total hewan kurban yang disembelih pada hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah tahun ini berjumlah 14 ekor hewan kurban.
“Hewan kurban yang disembelih sebanyak 14 ekor terdiri dari 9 ekor kerbau dan 5 ekor kambing,” ujarnya saat dikonfirmasi Acehglobal di lokasi penyembelihan.
Adapun 9 ekor hewan kurban kerbau yang disembelih warga, merupakan donasi kurban berasal dari kelompok masyarakat yang terdiri dari tujuh orang.
“Sementara, 5 ekor kambing lagi yang disembelih hari ini juga merupakan hewan kurban dari masyarakat kita,” ujar Eriswan.
Amatan Acehglobal, seperti biasanya usai melaksanakan salat Ied di Lapangan Pantai Perak, Kecamatan Susoh, ratusan warga Desa Durian sudah memadati area Masjid Baitul Qahhar untuk menyaksikan penyembelihan hewan kurban.
Penyembelihan dipandu langsung oleh Imum Chik Tgk Syamsuar, Khatib Yulisman SAg, dan Tgk Sagoe Tgk Ridwan. Antusias masyarakat pada proses penyembelihan hewan kurban di Desa yang terkenal dengan icon “Simpang Tiga Tugu Durian” ini dilakukan dengan gotong royong.