Menurut Safar, motivasi yang mendorong dirinya maju dalam kancah Pilkada Abdya, berkomitmen ingin membangun daerah sendiri.
Dalam pilkada serentak ini, Safaruddin juga berharap ada beberapa putra putri Abdya yang terbaik lainnya maju sebagai bakal calon bupati.
“Jadi kalau banyak calon tentu banyak pilihan bagi rakyat Abdya. Beda pilihan itu biasa, yang penting tidak saling menjelekkan. Jadikan Pilkada sebagai ajang adu gagasan untuk Abdya lebih baik,” harapnya.
Sebagaimana diketahui, pelaksanaan Pilkada serentak akan digelar pada 27 November 2024 mendatang.
Masa pendaftaran calon kepala daerah bakal dimulai pada Agustus 2024 dan penetapan pasangan calon dilakukan pada September 2024.(*)
Simak berita dan artikel lainnya di Google News dan ikuti saluran kami di Channel WhatsApp