“Korban meninggal dalam peristiwa tersebut. Proses pemadaman dan pendinginan tuntas pukul 00.30 WIB,” kata Nazaruddin.
Pantauan awak media di lokasi kejadian, bagian atap dan dapur rumah Darmawi hangus terbakar. Hanya dinding depan bangunan yang masih berdiri kokoh.
Hingga berita ini ditayangkan, BPBK Abdya belum merincikan nilai kerugian maupun penyebab pasti kebakaran di Blang Dalam. (*)
Halaman
Editor: Tim Redaksi
