Blangpidie – Dua Sekolah Penggerak angkatan I di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), yakni SMPN 1 Blangpidie dan SMPN 1 Jeumpa, berkolaborasi dalam pembelajaran untuk menanamkan nilai Profil Pelajar Pancasila (P3) kepada siswanya.

Penguatan nilai karakter P3 tersebut berorientasi pada dimensi berkebhinekaan global, gotong royong, bernalar kritis, dan kreatif.

Aksi kolaborasi ini pun direspons antusias oleh siswa karena kegiatannya berbentuk permainan kerjasama tim yang dilaksanakan di Pantai Bali Lestari, Kecamatan Susoh, pada Kamis, (26/10/2023).

Kegiatan ini mengusung konsep pembelajaran yang target capaiannya adalah mampu memberikan pengalaman belajar yang bermakna bagi siswa.

Dari konten kolaborasi pembelajaran ini syarat makna kepemimpinan, bekerja dalam bentuk tim, membangun strategi untuk mencapai tujuan bersama, dan memanfaatkan ilmu pengetahuan untuk membuat mereka berdaya saing di lingkungan sendiri.

Hal ini tentu sejalan dengan tujuan besar Kurikulum Merdeka yaitu, melahirkan generasi Profil Pelajar Pancasila yang punya enam dimensi karakter penting, empat diantaranya ditanamkan dalam kegiatan ini.

Fasilitator Sekolah Penggerak, Zulfikar, turut hadir dalam kegiatan ini. Ia menilai kegiatan ini sangat positif dan perlu diimbaskan kepada lingkungan sekitar.

“Kolaborasi membuat kita berproses lebih baik. Menurut saya kegiatan pembelajaran kolaborasi ini perlu dilakukan lebih banyak sekolah,” kata Zulfikar.

Konsep kegiatan ini diwujudkan lewat aksi permainan kerjasama tim yang membagi 30 orang siswa menjadi dua kelompok suku. Masing-masing suku beranggotakan 15 orang siswa yang sudah dicampur dari kedua sekolah tersebut. Setiap suku punya misi yang sama, yaitu saling mengambil dokumen rahasia milik suku lawan yang keberadaannya disembunyikan.