Banda Aceh – Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry Banda Aceh menyelenggarakan kegiatan Bedah Buku dan diskusi film edukasi dakwah, kegiatan tersebut berlangsung di Aula Fakultas setempat, Selasa (24/10/2023).

Adapun buku yang dibedah merupakan karya Akademisi UIN Ar-Raniry yaitu, Buku Dakwah dan Agenda Penting Umat Islam, Karya Prof Dr H M. Hasbi Amiruddin, MA dan buku Epistemologi Ilmu Dakwah, karya Dr Fakhri SSos MA, yang dibedah oleh Dr Mukhlisuddin Ilyas MPd (Direktur Utama Bandar Publishing).

Sementara Film yang didiskusikan yaitu, Imagi Rasa yang diproduksi oleh Komunitas Film Trieng, Film Suloh diproduksi oleh GR Kreatif, dan Film Kinara yang diproduksi oleh Universitas Project, dibedah oleh Davi Abdullah (Penasehat dan Pendiri Aceh Bergerak).

Dekan FDK, Prof Kusmawati Hatta MPd pada saat memberikan sambutan sekaligus membuka acara Kegiatan tersebut berharap agar kedepannya semakin banyak buku-buku yang dibedah, karena buku merupakan sumber ilmu pengetahuan dan wadah pengembangan pribadi dalam diri seseorang.

“Kita harapkan kedepannya banyak sekali buku yang bisa dibedah, baik dari dosen-dosen di FDK, maupun lingkungan UIN Ar-Raniry, dimana buku merupakan sumber Ilmu pengetahuan dan sumber untuk wadah pengembangan pribadi kita,” ungkapnya.

Tidak hanya itu, Penulis buku Epistemologi Ilmu Dakwah, Dr Fakhri mengungkapkan alasan ia menulis buku tersebut adalah karena sebagian umat islam sangat alergi dengan filsafat terutama di epistemologi.