Reporter : Murhaban

LHOKSUKON – Gerakan Safari Subuh meliputi shalat subuh berjamaah, mendengarkan tausiah agama, dan zikir bersama semakin digalakkan oleh masyarakat di Kabinet Aceh Utara, khususnya di Kecamatan Langkahan.

Selain itu, dengan Safari Subuh dapat terjalin dan meningkatkannya silaturahmi antar sesama serta bertujuan untuk mensyiarkan dakwah serta memakmurkan Masjid.

Kegiatan Safari Subuh Tadzkiratul Ummah Langkahan Berzikir dengan tagline “Perbanyak Ibadah, Sebelum Ke Barzakh, Mari Shalat Subuh Berjamaah” itu, kali ini dipusatkan di Masjid Baiturrasyidin Gampong Geudumbak Kecamatan Langkahan, Jum’at (19/5/2023).

Usai shalat subuh berjama’ah yang di Imami oleh Tgk. Muhammad Yanis, ratusan jamaah yang berhadir dengan antusias mengikuti tausyiah yang disampaikan oleh Tgk. Abdul Mannan atau yang akrab disapa Waled Simpang Lhe.