Blangpidie, Acehglobal – Ikatan Penyuluh Agama Islam (IPARI) Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) menjalin kerjasama dengan Bimas Polres Abdya dalam rangka menggelar kegiatan penyuluhan agama di tahun 2024.

Koordinasi dan diskusi terkait rancangan kegiatan ini dilakukan di Mega Kupi, Blangpidie, Kamis (29/2/2024).

Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua IPARI Abdya Nazli Hasan S.Ag M.Ag, Kasat Binmas Polres Abdya yang diwakili oleh Aipda Irfan Syahputra Kanit Binpolmas, Bripka Iqbal Reza Kanit Babinkamtimnas, dan anggota IPARI Abdya.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Abdya, Dr H Salman Al Farisi S.Ag, M.Pd, menyatakan dukungan penuh terhadap kegiatan penyuluhan yang akan dilaksankan IPARI bersama Bimas Polres Abdya.

“Semoga kegiatan penyuluhan berjalan dengan lancar dan bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten Abdya,” harapnya.

Ketua IPARI Abdya, Nazli Hasan, menyampaikan bahwa IPARI harus hadir di tengah-tengah masyarakat untuk memberikan penyuluhan dengan perspektif agama.

“Tujuannya agar masyarakat dapat mengetahui dan memahami ajaran agama yang harus dilaksanakan agar kehidupan menjadi lebih baik,” ungkap Nazli Hasan.

Sementara itu, Kasat Binmas AKP Ali Kosasih yang diwakili oleh Aipda Irfan Syahputra Kanit Binpolmas, merasa bangga dengan keinginan Pengurus Daerah IPARI Abdya yang mengajak kerjasama untuk memberikan penyuluhan di tengah-tengah masyarakat guna menjaga kondisi ketertiban, kenyamanan, dan kondisi yang lebih baik di masa depan.

Adapun beberapa poin kerjasama yang akan dilakukan di masyarakat meliputi penyuluhan tentang narkoba, kekerasan dalam rumah tangga (KDRT), dan perundungan atau bullying.(*)