“Ada sekitar 20 orang nama-nama yang akan kita rekomendasikan pada DPP untuk dilakukan survey, dan ketentuan-kententuan lainnya yang berlaku di partai,” terangnya.

Apa yang disampaikan Kamalul juga dibenarkan oleh Ketua Bappilu DPD II Partai Golkar Aceh Selatan, Zulfahmi Hasman, SIP. Menurutnya, hasil rapat terbatas pengurus Partai Golkar itu akan dinilai dan diusung sudah mewakili aspek kewilayahan, aspek kultur kemasyarakatan dan latarbelakang bakal calon.

“Background bakal calon itu harus benar-benar tepat dan merekomendasikan nama-nama yang berkompeten untuk menghadapi Pilkada di 2024 mendatang,” ucapnya.

Tidak hanya itu, Zulfahmi juga menjelaskan, kerja-kerja politik Partai Golkar terus dilakukan, sehingga dapat memenangkan pilkada mendatang.

“Partai Golkar tetap fokus pada Pemilu legislatif yang hanya tinggal menghitung bulan. Upaya dan kerja keras seluruh kader, simpatisan serta relawan untuk memenangkan Golkar pada 14 Februari 2024 mendatang terus mengalir. Ini merupakan harapan dan cita-cita kita bersama, semoga Golkar di tahun Politik 2024 akan menjadi partai pemenang parlemen, juga pemenang eksekutif di Aceh Selatan,” katanya.(*)

Simak berita dan artikel lainnya di Google News dan ikuti saluran kami di Channel WhatsApp