Blangpidie, Acehglobal – Ribuan pendukung Paslon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Barat Daya (Abdya) nomor urut 3 Safaruddin-Zaman Akli, memadati lokasi Silaturahmi Akbar di Gampong Pisang, Kecamatan Setia, Kamis malam (07/11/2024).
Acara tersebut berlangsung meriah, dihadiri langsung oleh kandidat bupati dan wakil bupati nomot urut 3 Safaruddin – Zaman Akli.
Turut hadir Ketua KPA Tgk Abdurahman Ubit (Panglima Do) beserta jajarannya, Ketua Tim Pemenangan Zulkarnaini, pimpinan partai pengusung, mantan wakil bupati Abdya Muslizar MT, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat Setia serta Tim Pemenangan Kecamatan dan Desa Se Kecamatan Setia.
Kehadiran Safaruddin dan Zaman Akli disambut dengan atraksi Silat Gelombang, sebuah seni bela diri tradisional yang dibawakan oleh perguruan Cakar Kembar Harimau Putih dari Gampong Cinta Makmur, Kecamatan Setia.
Pertunjukan ini memukau para pendukung dan sekaligus menjadi simbol kekayaan budaya lokal yang mendapat perhatian dari pasangan calon tersebut.
Di tengah acara, salah satu tokoh milenial Suaq Setia, Yasir Simpang Lee, berorasi dan menyerukan semangat juang kepada para pendukung Safaruddin-Zaman Akli.
Yasir meminta agar para pendukung tidak gentar menghadapi berbagai ancaman dari pihak lawan.
“Kita jangan lagi takut dengan ancaman pihak lawan, semakin diancam semakin menyala semangat kita untuk berjuang,” tegasnya, yang disambut tepuk tangan meriah.
Senada dengan itu, Safaruddin turut memberikan pesan motivasi kepada pendukungnya di Kecamatan Setia. Ia meminta dukungan penuh untuk memenangkan pilkada pada 27 November 2024 demi mewujudkan “Arah Baru, Abdya Maju.”
Dalam pidatonya yang berapi-api, Safaruddin menegaskan komitmennya bersama pasangan Wakil Zaman Akli untuk membawa perubahan di Aceh Barat Daya.
“Siap kita berjuang bapak dan ibu sekalian? Kalau siap, tolong doakan saya, Insyaallah Allah akan ridha dengan perjuangan kita.” Ucapan tersebut disambut sorak-sorai dan yel-yel dari para pendukung yang menginginkan perubahan di Abdya.
Pantauan di lokasi, acara Silaturahmi Akbar paslon nomor urut 3 ini berlangsung tertib dengan pengamanan dari pihak kepolisian serta Dinas Perhubungan Abdya, guna menjaga kelancaran lalu lintas di jalan nasional lintas Blangpidie – Tapak Tuan.(*)