Blangpidie, Acehglobal – Dr. Safaruddin, S.Sos, MSP, menyatakan kesiapannya untuk maju sebagai Calon Bupati Aceh Barat Daya (Abdya) periode 2024 – 2029.

Hal ini disampaikannya pada acara Syukuran dan Buka Puasa Bersama DPC Partai Gerindra Abdya di kantor DPC Gerindra, Jalan Persada Blangpidie, Jumat (29/3/2024).

“InsyaAllah jika itu keputusan partai dan dapat dukungan dari segenap lapisan masyarakat, saya siap mencalonkan diri menjadi Bupati Abdya,” ungkap Safaruddin.

Acara syukuran dan buka puasa bersama DPC Gerindra ini merupakan bagian dari rasa syukur atas kesempatan politik bagi Safaruddin dan partainya yang menjadi pemenang pemilu legislatif 2024 di Abdya.

Kesempatan tersebut, Safaruddin juga menyampaikan terima kasih atas dukungan masyarakat Abdya untuk Prabowo-Gibran, meskipun hasilnya tidak menggembirakan.

Safaruddin optimis bahwa Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka yang akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI pada 20 Oktober 2024 mendatang akan membawa kebaikan bagi masyarakat Abdya dan Aceh pada umumnya.

“Apapun keputusan partai untuk karir politik, Insyaallah saya siap. Bagi saya Politik ini adalah jalan untuk memberikan pengabdian, selagi rakyat memberikan dukungan dan Allah menghendaki dalam garis takdir-Nya,” tuturnya.

Acara syukuran dan buka puasa bersama ini dihadiri oleh ribuan masyarakat dan dirangkai dengan pemberian santunan kepada anak yatim.

Tampak hadir dalam acara ini, Ketua DPC Partai Gerindra Abdya Roni Guswandi, SPi, para pengurus DPC dan PAC Partai Gerindra Abdya, serta para tamu undangan lainnya.