Blangpidie, Acehglobal — Tiga unsur pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Barat Daya (Abdya) periode 2024–2029 resmi dilantik dalam Rapat Paripurna Pengangkatan dan Pengucapan Sumpah/Janji.

Acara tersebut digelar di Aula Gedung DPRK Abdya dengan khidmat, Selasa (20/11/2024).

Pengukuhan pimpinan definitif DPRK Abdya ini berdasarkan Surat Keputusan (SK) partai politik peraih kursi terbanyak di DPRK, yaitu Partai Gerindra, Partai Aceh, dan Partai Demokrat.

Penetapan ini merupakan hasil proses pengusulan yang telah disepakati sebelumnya oleh ketiga partai tersebut.

Adapun pimpinan yang dilantik adalah Roni Guswandi dari Partai Gerindra sebagai Ketua DPRK, Tgk Mustiari dari Partai Aceh sebagai Wakil Ketua I, dan Nurdianto dari Partai Demokrat sebagai Wakil Ketua II.

Dengan pelantikan ini, DPRK Abdya resmi memiliki pimpinan definitif untuk menjalankan fungsi legislatif selama lima tahun mendatang.

Ketua DPRK Abdya, Roni Guswandi, yang akrab disapa Abi Roni, menyampaikan harapannya agar seluruh anggota DPRK dapat bekerja sama untuk membangun Kabupaten Abdya dan memperjuangkan aspirasi masyarakat.

Menurutnya, amanah ini harus diemban dengan komitmen penuh demi kemajuan daerah.

“Kami mengajak semua pihak di DPRK untuk bersinergi dalam membangun Abdya sesuai dengan harapan masyarakat. Kepercayaan ini harus dijawab dengan kerja nyata,” ujar Abi Roni.

Selain itu, Abi Roni juga menekankan pentingnya menjaga hubungan harmonis antara eksekutif dan legislatif.

Menurutnya, sinergi yang baik antara kedua lembaga tersebut akan mempermudah pelaksanaan program pembangunan di Kabupaten Abdya pada masa mendatang.