“Jika Safaruddin tidak mencalonkan diri sebagai bupati, ia tentunya sudah dilantik kembali menjadi anggota DPR Aceh. Sebab dalam Pemilu Legislatif 2024 saja, ia memperoleh lebih dari 29 ribu suara di dapil 9,” tambah Syahril.

Oleh karena itu, Syahril mengajak masyarakat Abdya, khususnya warga Kecamatan Tangan-Tangan, untuk sama-sama mendukung dan memenangkan Safaruddin menjadi Bupati Abdya.

“Satu suara kita akan memberikan dampak perubahan untuk arah baru Abdya maju,” tegasnya.

Desa Adan, salah satu wilayah di Kecamatan Tangan-Tangan, telah menerima banyak manfaat dari pokir Safaruddin. Beberapa di antaranya adalah pembangunan jalan, tanggul pengaman sungai, dan rumah untuk warga dhuafa hingga program lainnya.

“Hari ini kita tidak berbicara siapa yang mengerjakan program pembangunan tersebut, namun kita patut menghargai jasa besar yang disumbangkan oleh Safaruddin melalui pokirnya,” kata Syahril.

Senada dengan Syahril, Samsul Mudkhan, seorang warga lainnya, mengungkapkan bahwa tahun ini beberapa desa di Kecamatan Tangan-Tangan tengah menikmati pembangunan jalan berkat dana pokir Dr. Safaruddin.

“Desa kami, seperti Desa Mesjid dan Bineh Krueng, kini memiliki jalan lingkungan yang sudah dirabat beton. Ini berkat perhatian Pak Safaruddin selama menjabat sebagai Wakil Ketua DPRA,” ujar Samsul.

Samsul menambahkan bahwa Desa Mesjid adalah salah satu dari 15 desa di Kecamatan Tangan-Tangan yang mendapat manfaat dari pokir tersebut.

Ia mengajak warga untuk memilih pemimpin yang sudah terbukti bekerja keras, bukan sekadar memberikan janji.