Blangpidie, Acehglobal — Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) menggelar Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda), yang berlangsung di Aula Hotel Lauser, Blangpidie pada Minggu (29/12/2024).

Rapat yang dipimpin oleh Ketua Steering Comitte (SC) Subchan Saputra dan Sekretaris Dedi Kusnaidi itu, membahas dan menetapkan beberapa point terkait keberlangsungan organisasi kepemudaan Indonesia di Kabupaten Abdya.

Dalam Rapimda ini ditetapkan jadwal pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) KNPI Abdya ke-VI akan dilaksanakan pada tanggal 25 Januari 2025.

Selain itu, Rapimda juga mengesahkan materi Musda dan menetapkan peserta penuh Musda yang akan memberikan suara dengan jumlah 9 Pengurus Kecamatan (PK) dan 57 Organisasi Kepemudaan (OKP).

Steering Comitte (SC) Subchan Saputra, mengatakan peserta yang hadir di Rapimda KNPI Abdya semua sepakat bahwa Musda ditetapkan pada tanggal 25 Januari 2025.

Para peserta Rapim sebut dia, juga menyepakati peserta yang akan memberi suara penuh pada Musda yang terdiri dari 57 OKP dan 9 PK.

“Alhamdulillah Rapimda sudah selesai kita laksanakan, dan semoga Musda KNPI ke – VI nantinya berjalan lancar sampai selesai sehingga melahirkan Ketua KNPI Abdya baru yang bisa membawa perubahan bagi pemuda dibawah naungan KNPI Abdya,” ujarnya. (*)

Simak berita dan artikel lainnya di Google News