Kegiatan itu, kata Nanda, secara tidak langsung telah meningkatkan ukhuwah, dan kebersamaan antar sesama ibu-ibu di Gampong.
Menurutnya, kegiatan seperti ini dinilai sangat positif. Dia berharap agar kedepan terus berlanjut, serta dapat di usulkan kembali dalam Musrenbangdes.
“Semoga ini menjadi icon percontohan, bagi desa lain agar termotivasi dalam meningkatkan SDM masyarakat melalui kegiatan perlombaan seperti ini,” ungkap Nanda.
Adapun pemenang lomba memasak ibu-ibu di Gampong Baharu ini yakni, juara satu diraih oleh Dusun Setia, juara dua Dusun Perumnas dan juara tiga Dusun Tanoh Mirah.
Turut hadir pada kegiatan tersebut sejumlah pengurus TP PKK Abdya, TP PKK Kecamatan Blangpidie, Pengurus dan kader TP PKK Gampong Baharu, Tuha Peut, Pendamping Desa (PD), PLD serta seluruh perangkat dalam gampong setempat. (*)