Salah satu program unggulan pemerintahan Safaruddin-Zaman Akli yang mendapat perhatian khusus dari ulama adalah pencetakan 100 hafiz dan 100 da’i selama masa kepemimpinan mereka. Program ini dinilai sangat positif bagi perkembangan syiar Islam di Abdya.

“Kita sangat mendukung program Bupati yang ingin mencetak 100 hafiz dan 100 da’i di Abdya. Mengenai teknis pelaksanaannya, nanti kita cari solusinya bersama dengan Pak Bupati,” jelas Tgk. Maimun.

Di akhir pernyataannya, Tgk. Maimun mengajak seluruh masyarakat Abdya untuk bersatu dalam membangun daerah, tanpa terpecah oleh perbedaan politik. Menurutnya, saatnya merajut kebersamaan demi kemajuan Abdya ke depan.

“Mari kita dukung program beliau. Hilangkan perbedaan pasca-Pilkada, dan bersama-sama kita bangun ukhuwah menuju arah baru Abdya Maju. Dengan begitu, Abdya bisa menjadi contoh bagi kabupaten lain di Aceh,” pungkasnya.

Setelah berbuka puasa bersama, acara dilanjutkan dengan salat Magrib, Isya, Tarawih, dan Witir berjamaah di Mushalla Pendopo Bupati setempat. (*)

Simak berita dan artikel lainnya di Google News dan ikuti saluran kami di Channel WhatsApp