TAKENGON – Upacara Taptu dan pawai obor menjadi rangkaian memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke 78 di Kabupaten Aceh Tengah pada Rabu (16/8/2023) malam.
Meskipun diguyur hujan gerimis, pawai obor ini tidak menyurutkan semangat para peserta yang mengikuti kegiatan tersebut.
Pawai obor perayaan HUT Kemerdekaan RI menarik perhatian masyarakat Kabupaten Aceh Tengah di sepanjang rute jalan yang dilewati peserta yang dihiasi sinar obor.
Ketika jam menunjukkan pukul 20.30 WIB, Pj Bupati Aceh Tengah, T Mirzuan, yang bertindak sebagai inspektur upacara menyalakan api obor pada salah seorang peserta pawai.
Kegiatan pawai obor ini diikuti oleh peserta yang terdiri dari pelajar, para anggota TNI, Polri, serta para personil Satpol PP Aceh Tengah.
Pada kesempatan itu, T. Mirzuan, mengajak seluruh masyarakat untuk merenungi makna perjuangan yang terkandung dalam setiap langkah perayaan ini.
Sejenak, ia juga mengingatkan tentang pengorbanan besar yang telah diberikan oleh para pahlawan demi mewujudkan kemerdekaan yang kita nikmati saat ini.
“Maka, malam ini mari kita tumbuhkan kembali semangat para pejuang untuk kemajuan pembangunan daerah,” kata Mirzuan.
Setelah upacara Taptu dan pawai obor, rangkaian peringatan HUT RI ke-78 berlanjut dengan apel Kehormatan dan Renungan Suci di Taman Makam Pahlawan Reje Bukit Takengon, yang dimulai tepat saat pukul 24.00 WIB. (*)
Editor: SSY