“Nanti saya kemari lagi ingin lihat produksi padi apa bisa meningkat. Tapi, saya kemari setelah bantuan datang ke Abdya,” kata Harvick.
Blangpidie, Acehglobalnews – Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) RI, Harvick Hasnul Qolbi, didampingi Pj Gubernur Aceh, Achmad Marzuki menghadiri panen raya di Gampong Lhung Tarok, Kecamatan Blangpidie, kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), Senin (21/11/2022).
Dalam kunjungan tersebut, Wamentan dan rombongan terlebih dahulu menghadiri kegiatan Maulid Akbar Kabupaten Abdya yang diselenggarakan di Masjid Agung, Abdya.
Di Abdya, Wamentan Harvick disambut hangat oleh Pj Bupati Abdya, H Darmansah dan segenap unsur pimpinan daerah di kabupaten setempat.
Pantauan awak media, saat kegiatan panen raya, Wamentan RI membuka ruang diskusi mendengarkan keluhan dan sekaligus menjaring aspirasi para petani di Abdya.
Terlihat beberapa petani dipersilahkan untuk mengajukan pertanyaan dan menyampaikan aspirasinya kepada orang nomor dua di lingkungan Kementerian Pertanian RI tersebut.
Para petani umumnya mengeluhkan kekurangan alsintan salah satunya traktor yang menyebabkan mereka tidak bisa tiga kali panen dalam setahun.
Disamping itu, para petani juga mengeluh soal kekurangan air di Kecamatan Lembah Sabil, Abdya, kekurangan pupuk subsidi hingga persoalan cetak lahan sawah baru yang kian semakin menipis.
“Tadi ada empat petani yang mengajukan pertanyaan. Semua sudah saya catat dan nanti tolong ingatkan kembali melalui Pj Bupati dan Gubernur Aceh,” ungkap Wamentan, Harvick Husnul Qolbi.
Harvick mengaku, dirinya kerap sekali mendengar keluhan dan pertanyaan-pertanyaan serupa dari para petani saat berkunjung ke daerah – daerah di Indonesia.
“Nanti saya kemari lagi ingin lihat produksi padi apa bisa meningkat. Tapi, saya kemari setelah bantuan datang ke Abdya,” kata Harvick.
Dalam kegiatan tersebut juga dilakukan penyerahan secara simbolis bibit jengkol dan kelapa kepada kelompok tani.
Sebelumnya pada kegiatan maulid Akbar di Masjid Agung, Abdya, Wamentan juga ikut menyaksikan prosesi penandatanganan kerjasama antara Pemkab Abdya dengan Pemkab Aceh Singkil terkait bidang pangan, yaitu pengadaan beras.
Amatan Acehglobalnews di lokasi kegiatan, turut hadir Bupati Aceh Selatan, Tgk Amran, Pj Bupati Aceh Singkil, Marthunis, Pj Bupati Aceh Jaya, Nurdin dan sejumlah perwakilan dari kabupaten kota lainnya di kawasan Barat Selatan Aceh. (*)