BMK menyusun pilot proyek untuk skema co-branding antara BMA dan BMK dengan perusahaan dalam rangka pengumpulan dan penyaluran zakat dan infak.
7. Program Prioritas
Menyusun program prioritas penyaluran zakat dan infak yang berfokus pada pengentasan kemiskinan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.
8. Advokasi Rekening Terpisah
Melakukan advokasi terhadap usulan pemisahan rekening penerimaan zakat dan infak.
9. Tata Kelola Keuangan
Menyeragamkan tata kelola keuangan pada tingkat BMK untuk efisiensi dan transparansi.
10. Pelaporan Pengelolaan Zakat dan Infak
Menyusun dan menyampaikan laporan pengelolaan dan pengembangan zakat, infak, serta pengawasan perwalian kepada Dewan Pertimbangan Syariah (DPS)/Dewan Pengawas minimal dua kali setahun.
11. Pertanggungjawaban Tahunan
Menyampaikan laporan pertanggungjawaban pengelolaan zakat dan infak kepada gubernur, bupati/wali kota, dan DPS/Dewan Pengawas setiap tahun, paling lambat tiga bulan setelah tahun kegiatan berakhir.
12. Penguatan SDM Amil
Meningkatkan kapasitas, kompetensi, dan kesejahteraan amil melalui kebijakan pengembangan SDM, serta menyusun kode etik amil dan memperkuat sistem pengendalian internal untuk menjaga kepercayaan masyarakat terhadap Baitul Mal.(*)